Tips Cegah Kurang Darah saat Haid (Menstruasi) #DikuatinShay

Hari-hari para wanita modern yang bekerja, kuliah, atau jadi ibu rumah tangga memang penuh dengan urusan yang bikin sibuk ya, terlebih jika jadwal haid mulai datang. Tapi tahu nggak? Meski banyak tantangan, kamu bisa di bantu #dikuatinshay dengan suplementasi zat besi.

Saat haid kamu akan kehilangan darah, kondisi ini mengakibatkan tubuh kehilangan lebih banyak sel darah merah dibandingkan dengan yang bisa dihasilkan. Hal ini akan menyebabkan terjadinya penurunan zat besi dalam tubuh yang menjadikan tubuh kesulitan membuat hemoglobin yang dibutuhkan untuk mengalirkan oksigen ke seluruh organ tubuh.

Anemia (kurang darah) adalah kondisi medis di mana sel darah merah atau kadar hemoglobin dalam darah di bawah normal. Zat besi memiliki peranan sangat penting, karena zat besi dapat membantu pembentukan sel sarah merah (Hb) baru, sehingga kehilangan darah pada saat haid dapat segera digantikan.

menstruasi

Dikutip dari laman National Library of Medicine, wanita berisiko 10 kali mengalami Anemia (kurang darah) pada saat haid. Gejala yang umum dialami:

  • gejala 5L (Lemah, Letih, Lesu, Lelah, Lunglai),

  • pusing kunang-kunang

  • wajah pucat

  • kuku mudah rapuh, dan

  • rambut rontok

Jika kamu sudah mengalami gejala ini, jangan diabaikan ya!

Selain nyeri perut yang bikin kita pengen gulung-gulung di kasur, bisa juga muncul dampak lain seperti lemas, cepat lelah, dan mood yang bisa naik turun. Anemia ringan akibat kurang zat besi dapat terjadi pada wanita yang sedang haid (menstruasi), biasanya karena asupan zat besi yang buruk sehingga terjadi defisiensi zat besi selama siklus haid (menstruasi) yang terjadi setiap bulan.

Jadi, untuk para wanita, sangat penting menjaga kesehatan dan kenyamanan selama haid (menstruasi). Tips berikut ini mungkin dapat membantu kamu untuk tetap sehat pada saat haid. Pastikan dengan milih makanan yang kaya zat besi, rajin berolahraga , dan memberikan waktu untuk istirahat lebih.

Selain pola hidup sehat, konsumsi suplementasi merupakan kunci untuk memastikan bahwa tubuh mendapatkan asupan yang cukup. Pilihlah suplementasi dengan vitamin yang lengkap, seperti mengandung zat besi, asam folat dan vitamin C agar penyerapan zat besi lebih maksimal. Tetap bisa stay fit, kuat, dan siap menghadapi hari-hari penuh semangat.

Yuk, tetap semangat dan #dikuatinshay dengan suplementasi zat besi setiap harinya!

bahaya_anemia_menstruasi